Saturday, June 04, 2011

STMIK Handayani Makassar: Bertekad Jadi Yang Pertama dan Terdepan di KTI






KAMPUS STMIK HANDAYANI. Inilah kampus STMIK Handayani Makassar di Jl Urip Sumohardjo, Km-4, samping Gedung Keuangan Negara, Makassar. Setelah menghasilkan alumni sarjana sebanyak kurang lebih 2.000 orang, STMIK Handayani Makassar kini bertekad menjadi perguruan tinggi swasta pertama di kawasan timur Indonesia yang membuka program pascasarjana (S2) Sistem Komputer. (Foto: Asnawin)


----------


STMIK Handayani, Makassar:


Bertekad Jadi Yang Pertama dan Terdepan di KTI


Oleh: Asnawin

Nama Handayani sudah cukup lama dikenal di Makassar, tetapi bukan sebagai perguruan tinggi, melainkan sebagai lembaga kursus yang cukup ternama. Melihat perkembangan dan kebutuhan pasar, Mohammad Alifuddin selaku pemilik lembaga kursus tersebut, kemudian mengubah lembaga kursusnya menjadi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Handayani.

Lembaga kursus Handayani ia dirikan pada tahun 1982. Setelah melihat perkembangan dan melakukan studi kelayakan, akhirnya ia mendirikan STMIK Handayani pada tahun 1996. Perguruan tinggi tersebut kini telah menelurkan sekitar 2.000 alumni.

"Tidak ada alumni kami yang menganggur," kata Alifuddin, kepada penulis.

Perkembangan teknologi komputer dalam satu-dua dekade sangatlah pesat. Hampir semua sektor kehidupan telah tersentuh oleh teknologi canggih ini. Di saat bersamaan, peluang dan kesempatan kerja di sektor pengolahan informasi dan komputerisasi terbuka lebar.

Bagaimana mempersiapkan sumber daya manusia yang memiliki kemampuan dan profesionalisme yang tinggi di bidang ini? Itulah yang ''dijawab'' oleh STMIK Handayani Makassar, dengan membangun sarana dan prasarana pendidikan yang memadai, serta tenaga pengajar yang profesional berkualifikasi profesor, doktor, dan magister.

"STMIK Handayani siap mengantar mahasiswa menjadi sarjana-sarjana komputer yang andal dan profesional, serta siap bersaing di era pasar bebas dan informasi global," tandas Ketua Yayasan Pendidikan Handayani, Wina Handayani SE MM.

STMIK Handayani mengusung visi "Mencerdaskan Kehidupan Bangsa Melalui Penguasaan Teknologi Informasi", serta mengemban misi "'Menjadi Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komputer Terkemuka di Indonesia."

"Kami juga ingin menempatkan STMIK Handayani sebagai Perguruan Tinggi Terbaik yang akan mendidik dan menghasilkan sarjana komputer yang mampu mandiri, memiliki landasan ilmu pengetahuan (knowledge), menguasai ketrampilan (skill) serta memiliki moral yang baik (mental attitude)," kata Wina.


---------------------------------

KAMPUS BARU STMIK HANDAYANI. Inilah gedung baru kampus STMIK Handayani, di pertigaan Jl Adhyaksa Baru - Jl Abdullah Dg Sirua, Makassar. Gambar ini direkam pada Senin, 4 April 2011. (Foto: ist)


-----------------------------------------------------------





Sarana dan Prasarana

Untuk mendukung kualitas dan layanan pendidikan, STMIK Handayani menyediakan berbagai macam sarana, yakni laboratorium komputer berbasis jaringan, laboratorium bahasa, workshop (Bengkel Rekayasa Hardware), Laboratorium Internet, perpustakaan, ruang kelas ber-AC, praktikum bebas di Laboratorium Komputer, serta fasilitas penggunaan internet secara cuma-cuma.

Kini, STMIK Handayani juga tengah membangun gedung kampus baru yang berlantai lima di pertigaan Jl Adhyaksa Baru-Jl Abdullah Daeng Sirua, Makassar. Pembangunan kampus baru tersebut telah ditinjau oleh Koordinator Kopertis IX Sulawesi Prof Basri Wello, Senin, 4 April 2011.

Wina menjelaskan, gedung kampus baru itu berdiri di atas lahan seluas 250 meter persegi dan diupayakan sudah terpakai pada tahun akademik 2011-2012 ini.

"Kami menyiapkan dana Rp 8 miliar untuk pembangunan kampus baru ini," ungkapnya.

Kampus baru berlantai lima itu kelak akan dilengkapi fasilitas wifi (jaringan internet gratis/hotspot), aula, perpustakaan manual dan perpustakaan digital, laboratorium komputer dan internet, laboratorium bahasa, serta LCD dan AC pada semua ruangan perkuliahan.


------------------------------------------

KAMPUS STMIK HANDAYANI. Untuk memberikan kesempatan kuliah bagi masyarakat yang sudah bekerja atau sibuk pada hari kerja, STMIK Handayani juga membuka kuliah Sabtu-Minggu yang disebut "Kelas Ekstensi." (Foto: Asnawin)


-------------------------------------------------------

Kelas Ekstensi

STMIK Handayani yang kini memiliki sekitar 1.300 mahasiswa aktif, juga memberikan kesempatan kuliah bagi masyarakat yang sudah bekerja atau sibuk pada hari kerja, dengan cara kuliah Sabtu-Minggu, yang disebut "Kelas Ekstensi."

''Kelas ekstensi ini memberi peluang dan kesempatan bagi pegawai dan karyawan untuk melanjutkan studi sambil bekerja,'' tutur Wina.

Untuk memberikan jaminan kualitas lulusan, STIMIK Handayani melaksanakan Ujian Kompetensi sebagai salah satu syarat bagi setiap lulusan untuk mendapat Gelar Sarjana dan Ahli Madya Komputer.

''Ini berarti setiap lulusan STMIK Handayani dijamin memiliki kompetensi sebagai Sarjana dan Ahli Madya yang menguasai bidang informasi dan teknologi,'' papar Wina.

Alumni STMIK Handayani dapat bekerja pada bidang tenaga ahli/enginer di perusahaan telekomunikasi, internet service provider, industri ICT (Information and Communication Technology), handphone, PDA, smartphone, base station, penyelenggaraan layanan telekomunikasi (fixed & wireless) ICT Consulting Broadcasting (Digital TV, IPTV, Mobile TV), bank investasi.

Selain itu, alumni STMIK Handayani juga dapat membuka usaha sendiri di bidang ICT, Industri entertainment, mobile software, dan berkarier di bidang pemerintahan (PNS/TNI/Polri) khususnya di bidang teknologi informasi

''Bagi mahasiswa berprestasi, kami menyediakan beasiswa, baik dari pemerintah, maupun dari yayasan dan perusahaan BUMN,'' ungkap Wina.


---------------------------------------
PENINJAUAN. Koordinator Kopertis Wilayah IX Sulawesi Prof Basri Wello (kedua dari kanan) didampingi Ketua Yayasan Pendidikan Handayani Wina Handayani (kedua dari kiri) saat meninjau pembangunan kampus baru STMIK Handayani, di Jl. Adhyaksa Baru, Makassar, Senin, 4 April 2011. (Foto: ist)
------------------------------------------------------------------



Terakreditasi B

STMIK Handayani yang kini berkampus di JL Urip Sumoharjo KM.4 (samping Gedung Keuangan Negara) Makassar, telah mengantongi Akreditasi ''B'' dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan nomor BAN-RI/BAN-PT/Ak-IX/S1/III/2006.

Program Studi

Saat ini, STMIK Handayani membuka lima program studi, yakni Teknik Informatika (S1), Teknik Komputer (S1), Sistem Informasi (S1), Manajemen Informatika (D3), dan Komputerisasi Akuntansi (D3).

Alumni Teknik Informatika diupayakan mampu menghasilkan sarjana komputer yang menguasai rekayasa perangkat lunak (software), jaringan komputer dan perancangan sistem, serta aplikasi komputer grafik, design web, computer aided design, serta aplikasi bisnis lainnya.

Program studi Teknik Komputer diupayakan mampu menghasilkan Sarjana Komputer yang menguasai rekayasa perangkat keras (hardware), Instalasi jaringan komputer, perancangan dan perakitan komputer, trouble shooting, menguasai program aplikasi, serta kemampuan bahasa pemrograman.

''Khusus program studi Sistem Informasi, diupayakan mampu menghasilkan analis sistem yang menguasai perancangan sistem dan organisasi manajemen pengolahan data, serta pemrograman,'' tutur Wina.

Alumni program studi Manajemen Informatika, diupayakan mampu menghasilkan Ahli Madya Komputer yang menguasai perancangan sistem dan organisasi manajemen pengolahan data, serta pemrograman.

''Sedangkan program Komputerisasi Akuntansi, diupayakan mampu menghasilkan Ahli Madya Komputer yang menguasai perancangan sistem informasi akuntansi yang berbasis komputer,'' jelas Wina.


--------------------------------------------
GRATIS LAPTOP. STMIK Handayani mencanangkan tahun 2011 sebagai tahun go public dengan mengusung agenda kegiatan penerimaan “Maba 1000 Ahli IT untuk Kawasan Timur Indonesia”. untuk mendukung agenda kegiatan tersebut, pihak STMIK Handayani memberikan fasilitas gratis kepada setiap mahasiswa baru berupa satu unit laptop guna mendukung kegiatan mahasiswa dalam proses belajar dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran dan lulusan (alumni). (Foto: ist)

-----------------------------------------


Program Pascasarjana

Perkembangan terakhir di dunia pendidikan dan di dunia kerja, alumni magister (S2) Sistem Komputer tampaknya sudah menjadi kebutuhan yang cukup mendesak. Sayangnya, belum ada satu pun perguruan tinggi di kawasan timur Indonesia yang membuka program studi S2 Sistem Komputer.

Melihat kenyataan itu, STMIK Handayani kemudian bertekad menjadi perguruan tinggi pertama di KTI yang membuka program studi S2 Sistem Informasi.

"Kami ingin menjadi perguruan tinggi pertama dan terdepan di KTI, khususnya untuk program studi Sistem Komputer dan program studi yang berkaitan dengan itu," tandas Alifuddin, pendiri yang kini juga menjabat Ketua STMIK Handayani Makassar.

Jika izin operasionalnya terbit pada 2011 ini, maka pihaknya segera membuka pendaftaran mahasiswa baru S2 Sistem Komputer.

"Tapi kami membatasi hanya menerima 60 mahasiswa baru, karena kami ingin memberikan pelayanan yang maksimal dan menjaga mutu lulusan," kata Alifuddin, yang lahir di Wajo, 12 Juni 1963.

Pengelola

Yayasan Pendidikan Handayani Makassar kini diketuai Wina Handayani SE MM dan didampingi oleh Yayasan STMIK Handayani kini Wina, yang didampingi Thamrin Meda SE selaku Sekretaris Yayasan.

Sedangkan secara struktural, STMIK Handayani Makassa kini diketuai langsung oleh Dr H Moh Alifuddin, didampingi Puket I Drs Nasrullah MSi, Puket II Sultan SE MSi, dan Puket III Drs Azis Saputra MPd.






--------------------------------------------------------------------------------------------------

Majalah ALMAMATER, Edisi ke-6, Agustus-September 2014, dapat diperoleh antara lain di :


1. Toko Buku "Arena Ilmu", Jl. Monginsidi, No. 81, Makassar 
2. Toko Buku "Siswa", Jl. Monginsidi, No. 83, Makassar. Telp: (0411) 855802
3. Toko Buku "Dunia Ilmu", Jl. Bulukunyi, No. 8 (baru 12), Makassar. Telp: (0411) 858917
4. Toko Buku "Bina Ilmu", Jl. Bulukunyi, No. 2, Makassar. Telp: (0411) 871037, 852450
5. Toko Buku "Makassar Agung", Jl. Cenderawasih, No. 111-A, Makassar. Telp: (0411) 872767.
6. Untuk pesan-antar atau kirim via pos, hubungi sdr. Arif Rombo, 081340042115

----------------------------------

Majalah ALMAMATER, juga dapat dibaca secara cuma-cuma pada sejumlah (lobby) hotel dan bank di Kota Makassar dan kota-kota besar se-Sulawesi.
-----------------------------------------------------------------------------------



No comments: